Shoot Ball adalah gim menyenangkan untuk menguji kemampuan. Untuk bermain, Anda harus menembakkan bola diantara benda-benda di sekitar. Terdengar mudah? Silakan unduh aplikasi ini dan coba sendiri!
Dalam Shoot Ball, Anda akan melihat suatu tanda panah berputar di tengah layar yang dikelilingi oleh benda-benda yang berputar dalam arah yang berlawanan. Tujuan Anda adalah untuk menembakkan bola tanpa mengenai benda-benda tersebut. Jika Anda mengenai satu saja, Anda akan kalah, dan permainan akan berakhir.
Aspek gim dalam Shoot Ball sangat sederhana. Untuk menembakkan bola Anda cukup mengetuk layar dan sebuah bola akan meluncur sesuai arah tanda panah. Jika Anda mengetuknya pada saat yang tepat, bolanya akan bergerak dalam garis lurus dan tidak mengenai apapun.
Dalam Shoot Ball, semakin banyak bola yang ditembakkan tanpa mengenai benda apapun, semakin bagus permainan Anda. Terima tantangan ini dan cobalah untuk mengalahkan skor tertinggi Anda sendiri setiap bermain!
Komentar
Belum ada opini mengenai Shoot Ball. Jadilah yang pertama! Komentar